Daftar Laptop Terbaik 2022, Kebutuhan Kamu Terlayani!

jual-laptop-hp-terbaru

Daftar Laptop Terbaik 2022, Kebutuhan Kamu Terlayani!

Pada zaman saat ini, laptop ataupun notebook sudah menjadi perangkat yang sangat membantu di dalam kehidupan kita, baik untuk kebutuhan sehari-hari kita maupun untuk membantu kita didalam melakukan pekerjaan kita. Di masa Pandemi yang sampai saat ini masih kita jalani, hampir seluruh lapisan kerja manusia membutuhkan laptop untuk aktifitas mereka, baik itu menyelesaikan pekerjaan rumah, kantor, kampus maupun untuk kebutuhan sosial mereka.

Ketika kamu memiliki keinginan untuk membeli laptop, mencari laptop idaman yang cocok dan sesuai dengan kebutuhan anda memang susah-susah gampang. Apalagi dengan adanya berbagai macam pilihan yang semakin banyak tiap tahun dengan keluaran terbaru dari berbagai brand.

Kami mencoba mempermudah anda dengan membantu memilihkan laptop yang terbaik yang mungkin bisa cocok sesuai dengan kebutuhan anda. Melansir laman Cnet, berikut rekomendasi laptop terbaik 2022.

 

  1. MacBook Air M1 2020, Dengan M1 prosesor dari Apple, laptop ini cocok untuk segala kebutuhanmu. Mulai dari membuat dokumen hingga mengedit video yang berukuran besar, laptop ini bisa melakukannya dengan mudah. MacBook Air M1 2020 dibanderol dengan kisaran harga Rp16.499.000 macbook-air-m1-2020
  2. HP Spectre x360 14, HP Spectre x360 14 mempunyai layar dengan resolusi 1.920 x 1.280 pixel dan dilengkapi dengan fitur touchscreen. Dengan ketahanan baterai lebih 14 jam, laptop ini dibanderol dengan kisaran harga Rp24.390.000.
    hp-spectre-x360-14
  3. Dell XPS 13, Laptop dari Dell ini mempunyai ukuran dan desain yang sangat compact sehingga mudah untuk dibawa. Dengan pilihan prosesor Intel Core i3Core i5, dan Core i7, harga laptop ini ada di kisaran Rp9.000.000 hingga Rp27.000.000 tergantung dengan pilihan spesifikasi.
    dell-xps-13
  4. Acer Chromebook Spin 713, Laptop ini mempunyai fitur layar touchscreen yang bisa diputar dengan resolusi layar 2.256 X 1.504 pixel. Laptop ini bisa dibeli dengan harga sekitar Rp18.000.000.
  5. HP Pavilion Aero 13, HP Pavilion Aero 13 menawarkan hardware aluminium yang menawan dengan performa yang kuat serta baterai yang tahan lama. Berat laptop ini hanya 0,94 kilogram. Kamu bisa membeli laptop ini dengan kisaran harga Rp12.499.000
    hp-pavilion-aero-13
  6. Acer Swift 3, Laptop ini mempunyai keyboard yang menyala dan pembaca sidik jari. Acer menawarkan berbagai macam pilihan prosesor dengan Acer Swift 3. Kisaran harga laptop ini ada di Rp10.999.000 hingga Rp14.694.530.
    acer-swift-3
  7. LG Gram 17, Seperti namanya, LG Gram 17 menawarkan layar jernih seluas 17 inci. Dengan prosesor Intel Core i7 dan baterai yang tahan lama, laptop ini dibanderol dengan harga sekitar Rp25.500.000.
    lg-gram-17
  8. Apple MacBook Pro (2021, 16-inch), Dengan display yang baru, desain yang baru, serta ports yang ada di sisinya, laptop ini bisa menjawab berbagai kebutuhan penggunanya. MacBook ini tersedia di gerai iBox dengan harga sekitar Rp35.799.000.
    apple-macbook-pro-2021
  9. Lenovo Yoga 9i, Laptop ini memiliki pilihan layar 14 inci dan 15,6 inci. Pembelian laptop ini juga disertai dengan pen yang disimpan di dalam laptop. Kisaran harga laptop ini ada di Rp15.399.000.
    Lenovo-yoga-i9
  10. Dell Inspiron 16 Plus, Dell menghadirkan display warna 100 persen sRGB dan 81 persen AdobeRGB yang sangat cocok jika kamu ingin memulai konten website. Laptop dengan layar 16 inci ini dibanderol dengan kisaran harga Rp29.600.000.
    dell-inspiron-16-plus

Selesai sudah rekomendasi dari laptop terbaik tahun 2022. Kamu boleh membandingkan spesifikasi dan harga yang dapat kami referensikan, mudah-mudahan cocok untuk memenuhi kebutuhanmu.

Share this post