AMD vs Intel, Mana Processor yang Lebih baik di Tahun 2023?

AMD vs Intel, Mana Processor yang Lebih baik di Tahun 2023?

Kelebihan Prosesor AMD

AMD atau Advanced Micro Devices merupakan perusahaan semikonduktor yang berbasis di Amerika. Perusahaan ini berdiri pada tahun 1969, satu tahun setelah Intel dibangun.

Produk-produk dari AMD meliputi mikroprosesor, chipset motherboard, prosesor, komputer, hingga workstation.

Bersama dengan Intel, AMD merupakan salah satu merek prosesor yang paling terkenal di dunia dan kerap bersaing sengit untuk merebut pangsa pasar.

Beberapa orang yang lebih memilih AMD dibanding Intel biasanya didasari karena beberapa alasan tertentu, seperti:

1. Memiliki Harga yang Lebih Terjangkau

Kelebihan pertama dari produk AMD dibandingkan Intel adalah prosesor ini dipatok dengan harga yang lebih terjangkau.

Yup, pertarungan antara processor AMD vs Intel memang umumnya tak jauh-jauh dari harga. Aspek inilah yang sering kali dijadikan alasan utama orang-orang lebih memilih produk AMD.

Oleh karena itu, AMD kerap menjadi pilihan konsumen dalam memilih prosesor low budget tetapi memiliki performa yang gahar.

2. Kualitas Grafis yang Lebih Baik

Ketika para gamer dihadapkan dengan pilihan AMD vs Intel untuk game, aspek grafis kerap kali menjadi pertimbangan utama.

Nah, dari segi kualitas grafis, AMD tentu jauh lebih unggul dibandingkan Intel. Bahkan, prosesor AMD kelas low end telah memiliki integrated graphic yang sudah cukup baik.

Jadi, bagi gamer yang ingin mempunyai laptop dengan harga terjangkau tetapi kualitas grafisnya baik, mereka akan lebih memilih AMD dibandingkan Intel.

3. Memiliki Arsitektur Mikro yang Lebih Baik

Sejak adanya seri Zen, arsitektur mikro dan kinerja prosesor AMD dianggap telah membuat kemajuan yang signifikan.

Meskipun begitu, perlu dicatat bahwa intel juga telah melakukan inovasi dengan memperkenalkan arsitektur baru mereka, Sunny Cove, untuk meningkatkan performa secara keseluruhan.

4. Konsumsi Daya Rendah

Aspek lain yang kerap menjadi pertimbangan untuk memilih prosesor AMD vs Intel adalah tingkat konsumsi daya.

Menurut suatu sumber, AMD seri Ryzen 5000 adalah prosesor paling hemat daya yang pernah diuji. Lebih lanjut, Ryzen 6 5600X adalah produk dengan efisiensi terbaik.

Apalagi, teknologi fabrikasi 7nm TSMC dan Zen 3 AMD merupakan kombinasi terbaik dalam menghasilkan performa yang kencang dengan daya konsumsi rendah.

Kekurangan Prosesor AMD

Di sisi lain, prosesor AMD juga tentunya memiliki kekurangan jika dibandingkan Intel. Berikut ini adalah beberapa kekurangan prosesor AMD:

1. Cepat Panas

Meskipun dilengkapi berbagai keunggulan, prosesor AMD sayangnya membuat laptop lebih cepat panas dibandingkan dengan Intel.

Prosesor yang panas akan meningkatkan suhu laptop, terutama di bagian palm rest dan keyboard. Alhasil, prosesor yang cepat panas akan membuat laptop menjadi lebih mudah rusak.

Oleh karena itu, sebagai upaya dalam mengantisipasi hal ini, diperlukan pemasangan cooling pad atau kipas untuk menurunkan temperatur laptop yang mulai panas.

2. Ada Beberapa Game yang Tidak Kompatibel

Kekurangan lain dari AMD adalah adanya beberapa game yang tidak kompatibel dengan prosesor ini.

Oleh karena itu, sebagian gamer akhirnya rela mengeluarkan banyak uang untuk memilih Intel yang lebih support berbagai jenis game.

Kelebihan Prosesor Intel

Sama seperti AMD, Intel adalah perusahaan yang bergerak di bidang penyedia chip semikonduktor.

Beberapa produk Intel antara lain perangkat komputer, prosesor, motherboardchipset, nirkabel, hingga SSD.

Dibanding AMD, Intel memiliki branding dan reputasi yang lebih baik untuk urusan prosesor komputer.

Hal ini karena Intel memang sudah terjun di bidang pembuatan prosesor lebih lama dibanding AMD. Alhasil, pengguna komputer kemudian memandang Intel lebih terpercaya.

Setidaknya, ada beberapa alasan pengguna komputer lebih memilih Intel dibanding AMD, yaitu:

1. Tidak Cepat Panas

Kelebihan Intel yang paling unggul adalah tidak cepat panas dan jarang mengalami overheating.

Yup, hal ini karena Intel telah dilengkapi dengan teknologi canggih yang dapat mengatur temperatur laptop sehingga tidak mudah panas.

Jadi, saat suhu mulai memanas, prosesor Intel akan menurunkan kecepatan clock secara otomatis supaya tidak overheating.

2. Memiliki Performa yang Lebih Baik secara Keseluruhan

Meskipun AMD unggul dari segi kualitas grafis, tetapi intel memiliki performa keseluruhan yang lebih baik, terutama dari segi multimedianya.

Selain itu, dari segi clock speed, Intel juga dinilai menghasilkan kecepatan tinggi, sehingga mampu menghasilkan kinerja yang lebih baik.

3. Tidak Mengeluarkan Suara Berlebih

Banyak prosesor, termasuk AMD yang sering mengeluarkan suara saat sedang bekerja, apalagi pada tugas-tugas berat.

Sebenarnya, prosesor yang mengeluarkan suara adalah hal wajar. Akan tetapi, terkadang hal tersebut membuat pengguna terganggu.

Nah, Intel hadir dengan keunggulannya yang tidak mengeluarkan suara berlebih dibanding prosesor lainnya.

Kekurangan Prosesor Intel

Meskipun memiliki berbagai keunggulan, Intel juga tak lepas dari beberapa kekurangan, di antaranya yaitu:

1. Grafis Masih Kalah Jauh dibanding AMD

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, ketika bingung memilih AMD vs Intel, banyak orang akan mempertimbangkan aspek grafis dari kedua prosesor tersebut.

Nah, apabila Anda juga cenderung mencari prosesor dengan grafis yang unggul, maka Intel bukan jawabannya. Sebab, kualitas grafis AMD masih jauh lebih bagus daripada Intel.

2. Memiliki Harga yang Mahal

Aspek lain yang kerap menjadi pertimbangan orang-orang saat memilih AMD vs Intel adalah dari segi harganya.

Meskipun tingginya harga Intel setara dengan kualitasnya, tetapi banyak orang akhirnya enggan untuk memilih prosesor merek ini.

3. Biaya Service Mahal

Selain harganya tinggi, Intel juga diketahui memiliki biaya service yang cenderung lebih mahal dibandingkan prosesor lain.

Sebab, untuk memperbaiki prosesor Intel, motherboard dan processor-nya perlu dipisahkan terlebih dahulu.

Jadi, hal ini pun membuat pengguna harus membeli motherboard baru setelah di-service jika ingin menggunakan laptopnya kembali.

(source: asani)

Share this post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *